Beberapa waktu lalu ketika aku datang dan menginap di rumah mertuaku di Ponorogo – Jawa Timur, aku sempat berjalan-jalan ke sawah melihat-lihat pemandangan. Salah satu yang menarik perhatianku adalah pohon-pohon kacang panjang dengan bunga-nya yang sedang bermekaran.
Nama lain dari kacang panjang ini antara lain adalah Snake beans, yard long bean (Inggris), kacang tanggak (Malaysia), thua fak yao, thua fatt yell (Thailand), zi hua di ding (Cina), dau gok (kanton), sitaw (Tagalog), bora (India barat), vali, eeril (Goa, India). Kacang panjang dikenal juga dengan nama long-podded cowpea, asparagus bean, snake bean, atau Chinese long bean.
Klasifikasi ilmiah dari kacang panjang sendiri adalah sebagai berikut:
Kingdom: Plantae (Tumbuhan)
Subkingdom: Tracheobionta (Tumbuhan berpembuluh)
Super Divisi: Spermatophyta (Menghasilkan biji)
Divisi: Magnoliophyta (Tumbuhan berbunga)
Kelas: Magnoliopsida (berkeping dua / dikotil)
Sub Kelas: Rosidae
Ordo: Fabales
Famili: Fabaceae (suku polong-polongan)
Genus: Vigna
Spesies: Vigna sinensis (L.) Savi Ex Has
Foto-foto bunga kacang panjang adalah hasil jeprat jepret hape sony ericsson k800i.
0 komentar:
Posting Komentar