HOME | ABOUT ME | DAFTAR ISI | welcome to happydesug.blogspot.com

Senin, 11 Oktober 2010

Tips Menghitung Persentasi Lemak Pada Makanan Kemasan

label lemak

Setiap kalori yang diperoleh dari makanan biasanya berasal dari salah satu atau lebih sumber kalori berikut: karbohidrat, protein , atau lemak. Semua sumber kalori tersebut dibutuhkan tubuh. Asupan karbohidrat yang dianjurkan untuk menjaga kesehatan adalah sekitar 40-60% dari total makanan sehari-hari, sementara untuk protein dan lemak adalah 10-30%.

Konsumsi lemak yang berlebih dan gaya hidup yang kurang sehat dapat mengakibatkan timbulnya banyak masalah kesehatan. Untuk mengurangi konsumsi lemak, terutama lemak yang terdapat pada makanan kemasan, kita harus rajin membaca label yang terdapat pada makanan kemasan tsb ya. Sebisa mungkin dicari makanan yang mempunyai kandungan lemak rendah. Untuk mengetahui dan menghitung kandungan lemak yang terdapat pada makanan kemasan, ada cara yang cukup mudah ya. Cara ini aku dapatkan dari majalah SHAPE lama terbitan tahun 1996.

Biasanya label makanan kemasan mencantumkan jumlah gram lemak yang dikandungnya, dan juga total kalorinya, tetapi tidak mencantumkan persentasi lemak yang ada. Jadi untuk mengetahui apakah kandungan lemaknya melebihi batasan maksimal yang dianjurkan (30%) atau tidak adalah dengan cara mengalikan jumlah gram lemak tersebut dengan angka 30. Jika hasilnya melebihi jumlah total kalori yang tercantum pada label, maka berarti kandungan lemaknya melebihi batas yang dianjurkan (maksimal 30%)

Misal kita ingin memakan kue yang mengandung 6 gram lemak dan 150 kalori. Maka dengan menggunakan perhitungan diatas, 6 x 30 = 180, dapat diketahui bahwa ternyata kue tersebut mempunyai lebih dari 30% kalorinya yang berasal dari lemak. Karena kandungan lemaknya yang cukup tinggi, jika ingin memakannya, maka untuk menyeimbangkannya, pada saat makan berikutnya, makanlah makanan yang mengandung lemak lebih rendah agar total kalori dari lemak perharinya tidak melebihi batas yang dianjurkan, yaitu 30%.

catatan: 1 gram karbohidrat atau protein mempunyai 4 kalori, sementara 1 gram lemak mempunyai 9 kalori (lebih dari 2 kalinya karbohidrat atau protein).

Posting Dengan Kategori Sama



0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts with Thumbnails