HOME | ABOUT ME | DAFTAR ISI | welcome to happydesug.blogspot.com

Rabu, 04 Agustus 2010

Mencatat Apa yang di Makan untuk Membantu Keberhasilan Penurunan Berat Badan


Ingin menurunkan berat badan? Cobalah menuliskan apa yang sudah Anda makan. Membuat jurnal seperti ini, menurut temuan peneliti, bisa memotivasi Anda dalam mencapai berat badan ideal.

"Motivasi memengaruhi penurunan berat badan, tapi efek ini sangat dipengaruhi oleh kepatuhan kepada monitoring pribadi," tutur peneliti Kelly H. Webber, dari University of Kentucky. "Jika bisa memonitor sendiri diet dan olahraga Anda setiap hari, Anda akan menurunkan lebih banyak berat badan."

Dan cara terbaik memonitor sendiri, terang Weber, adalah dengan menulis atau membuat jurnal mengenai segala sesuatu yang Anda makan dan jumlah waktu yang Anda habiskan untuk berolahraga.

Peneliti mempelajari dua tipe motivasi (otonom dan dikendalikan) selama 16 minggu program penurunan berat badan. Program melibatkan 66 perempuan kelebihan berat badan. Motivasi otonom didorong oleh alasan pribadi. Sedang motivasi yang dikendalikan lebih berdasarkan pada tekanan dari orang lain dan perasaan bersalah.

Peneliti menemukan, pelaku diet yang didorong motivasi pribadi dan terus menulis jurnal cenderung lebih sukses."Orang-orang yang menulis apa pun yang mereka makan dan minum selama program penurunan berat badan mencapai hasil lebih baik," tutur Webber, seperti dikutip situs foxnews.com, Rabu (28/4).

"Motivasi membuat Anda tetap semangat. Faktor semangat ini sangat penting dalam menurunkan berat badan." Pelaku diet yang berhasil menurunkan lima persen dari berat badan mereka, terang dia, adalah mereka yang mempertahankan motivasi.

sumber: metrotvnews.com

Posting Dengan Kategori Sama



0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts with Thumbnails