HOME | ABOUT ME | DAFTAR ISI | welcome to happydesug.blogspot.com

Selasa, 22 Desember 2009

Puisi Hari Ibu - Rindu Ibunda



Adik perempuanku yang sedang dalam perantauan dan bekerja sebagai perawat di Jepang mengirimkan sebuah puisi tentang kerinduannya terhadap sang ibu tersayang pada hari ibu 2008 yang lalu.

Rindu Ibunda
Ibunda...
Di tirai pagi kubersandar pada dinding kesedihan
Di senandung alam kuberbaring pada rajutan kerinduan

Ibunda....
Telah jauh jarak antara kutub-kutub tubuh kita
Membentang kerinduan di dalam anak-anak sungai di ujung mata kita

Ibunda...
Coba kukumpulkan keindahan dunia untuk ganti hadirmu
Coba kupilah yang terbaik untuk isi kerinduanku

Tapi bunda...
Dunia takkan mampu menggantikanmu
Pilahan yang terbaik takkan lagi coba kuisi dalam rinduku

Dunia...
Ah… apalah arti dunia ketika surgapun di telapak kakimu
Menopang segala yang ada di tubuh, hati dan luangan kasih sayangmu

Hingga begitu indah setiap detik dalam rahimmu
Hingga begitu indah setiap detik dalam gendonganmu
Hingga begitu indah setiap detik dalam pangkuanmu
Hingga derita kau rasa indah demi anandamu

Lalu.....kenapa hanya rindu yang ananda punya untuk ibunda

Tidak bunda...
Rindu ini hadir dalam Doa anandamu
Agar surga selalu hadir untukmu
Bukan hanya di telapak kakimu


Toyota, 22 Desember 2008 (merindumu Ibunda..penuh cinta..penuh sayang...)
Puisi Rindu Ibunda ini dikirimkan oleh adikku ke alamat email bapakku pada hari Minggu, 22 desember 2008, 4.39 PM
Ibuku menitikan airmata haru saat membacanya.

Posting Dengan Kategori Sama



0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts with Thumbnails