Buah Nanas sebenarnya bukan buah sejati, tetapi merupakan kumpulan dari buah-buah kecil yang menjadi satu 'buah' besar.
Nanas ternyata mempunyai banyak sekali manfaat ya, antara lain dapat membantu penyerapan protein, sebagai pembersih tubuh, membantu meningkatkan stamina dan pertumbuhan otot.
Nanas juga bisa meluruhkan timbunan lemak yang berlebihan di dalam tubuh. Berkat nanas, tubuh yang semula gembul perlahan-lahan dapat menjadi langsing dan singset.
Selain itu nanas juga sebagai antioksidan alami dapat menghambat pertumbuhan kanker, mencegah katarak, mempercepat proses penyembuhan, mengangkat sel kulit mati, mencegah stres, dan masih banyak lagi manfaat lainnya.
*****
Sinonim: Bromelia comosa L; Ananas sativus (Lindley) Schulters f
Nama daerah: Sumatera: ekahauku (Enggano), anes (Aceh), nas (Gayo), henas, kenas, honas, hanas (Batak), gona (Nias), asit, nasit (Mentawai), enas, kanas, nanas (Melayu), aneh, naneh (Minangkabau), kanas, kanyas, nas, nyanyas (Lampung). Jawa: danas, ganas (Sunda), nanas, nenas (Jawa); lanas, nanas (Madura): Kalimantan: kanas, samblaka, malaka, uro usan, kayu usan, kayu ujan, belasan. Nusa Tenggara: manas (Bali), nanas (Sasak), aruma, fanda, pandal (Bima), panda (Sumba), nana (Sawu), peda, anana, pedang (Flores), parangena, nanasi (Taluud).Sulawesi: tuis mangandow, na'asi, nanasi, tuis, tuis ne walanda, busa, pinang (Ut.Alf.), nanati (Gorontalo), lalato (Buol), nanasi (Toraja), pandang (Makasar, Bugis), edan, ekam, hedan (Timor). esne (Kisar), ngewu (Tanimbar). Maluku: ai nasi, than baba-ba, kai nasi (Seram Timur), bangkalo, kampora, kanasoi (Seram Barat), anasu, banggala, bangkala, kai nasu, kambala, kampala (Seram selatan), arnasinu, kanasi, kurnasin, mangala, nanasi (Amb.Alf.), nanasu, anasul (Ulias). Irian Jaya: Manilmap, miniap.
Nama asing: Pineapple (Inggris); Dua, thom, khom (Vietnam); Sappa rot, makha nat (Thailand); Wong lay, ong lai (Cina); pina (spanyol)
*****
Klasifikasi ilmiah
Kingdom: Plantae (Tumbuhan)
Subkingdom: Tracheobionta (Tumbuhan berpembuluh)
Super Divisi: Spermatophyta (Menghasilkan biji)
Divisi: Magnoliophyta (Tumbuhan berbunga)
Kelas: Liliopsida (berkeping satu / monokotil)
Sub Kelas: Commelinidae
Ordo: Bromeliales
Famili: Bromeliaceae
Genus: Ananas
Spesies: Ananas comosus Merr
*****
Beberapa khasiat buah nanas yang telah masak:
1. bersifat dingin,
2. dapat mengurangi keluarnya asam lambung yang berlebihan,
3. membantu pencernaan makanan di lambung,
4. antiradang,
5. peluruh kencing (diuretik),
6. membersihkan jaringan kulit yang mati (skin debridement)
7. menghambat pertumbuhan sel kanker,
8. menghambat penggumpalan trombosit (agregasi platelet).
Beberapa khasiat buah nanas muda:
1. memacu enzim pencernaan
2. antelmintik
3. diuretik
4. peluruh haid (emenagog)
5. abortivum
6. peluruh dahak (mukolitik)
7. pencahar.
Beberapa khasiat daun nanas:
1. antipiretik
2. antelmintik
3. pencahar
4. antiradang
5. menormalkan siklus haid.
*****
Membantu penyerapan protein dan berfungsi sebagai pembersih tubuh
Enzim bromelain mencerna protein di dalam makanan dan memudahkannya untuk diserap tubuh, sehingga dengan mengkonsumsi nanas sehabis makan akan dapat meningkatkan penyerapan protein.
Bromelain juga membantu membersihkan tubuh dan mengimbangi kadar keasaman dalam darah. Nanas mempunyai kandungan aspartic acid yang cukup tinggi. Asam aspartic berfungsi sebagai asam amino di dalam tubuh sehingga membantu proses metabolisme tubuh. Asam ini juga membantu membuang asam amonia di dalam tubuh. Asam amonia adalah racun yang berbahaya bagi sistem saraf pusat.
*****
Membantu meningkatkan stamina dan pertumbuhan otot
Penelitian menyebutkan bahwa nanas mempunyai asam amino esensial dan non esensial untuk membantu memperkuat sistem imun dalam tubuh, mengatasi kelelahan dan meningkatkan stamina dan energi. Asam amino valine dan leucine yang terdapat di dalam nanas juga dibutuhkan oleh tubuh kita untuk pertumbuhan dan perbaikan jaringan otot. Zat ini juga termasuk salah satu zat esensial yang diperlukan untuk mempertahankan kadar energi tubuh. Asam amino non esensial proline, penting untuk mempertahankan funsi sendi dan tendon serta menguatkan otot jantung.
*****
Antioksidan alami
Mengkonsumsi sari buah nanas dapat meningkatkan penyerapan protein dalam tubuh. Nanas juga dapat digunakan untuk mengurangi dehidrasi. Harus diakui, banyak di antara kita belum menyadari manfaat di balik buah nanas yang lezat ini. Bahkan, buah berduri ini sering dituduh sebagai penyebab keputihan dan mengakibatkan keguguran kehamilan bila dikonsumsi buahnya yang masih muda. Tak heran banyak perempuan malas makan nanas. Padahal, riset terkini menunjukkan nanas sarat dengan antioksidan dan fitokimia yang berkhasiat mengatasi penuaan dini, wasir, kanker, serangan jantung, dan penghalau stres.
Buah nanas mengandung vitamin C dan vitamin A (Retinol) masing-masing sebesar 24,0 miligram dan 39 miligram dalam setiap 100 gram bahan. Kedua vitamin sudah lama dikenal memiliki aktivitas sebagai antioksidan yang mampu menghentikan reaksi berantai pembentukan radikal bebas dalam tubuh yang diyakini sebagai dalang atau provokator berbagai penyakit.
Tubuh manusia kini amat rentan terhadap pengaruh radikal bebas yang bersumber dari sinar ultraviolet, asap bermotor, dan bahan pengawet makanan, dll. Jika radikal bebas sudah terbentuk dalam tubuh maka akan terjadi reaksi berantai dan menghasilkan radikal bebas baru yang akhirnya jumlahnya terus bertambah. Selanjutnya, akan menyerang sel-sel tubuh sehingga terjadilah berbagai penyakit.
Hasil penelitian ilmiah menunjukkan kandungan senyawa fenolik antara lain Myricetin, Quercitin, Tyramine, dan Ferulic Acid pada buah nanas mampu meredam reaksi berantai radikal bebas dalam tubuh, yang pada akhirnya dapat menekan terjadinya penyakit kanker.
Asan chlorogen, antioksidan yang banyak terdapat dalam buah-buahan, yang dikandung nanas dapat memblokir formasi dari nitrosamine, zat yang dapat menyebabkan sel kanker.
*****
Mencegah Katarak
Hal yang sama dilakukan vitamin antioksidan Asam Askorbat dan Betakarotenoid yang menstabilkan membran sel lensa (mata) dan mempertahankan konsentrasi glutation tereduksi. Dengan demikian, dapat mencegah reaksi oksidasi lipid pada membran sel lensa sehingga kita dapat terhindar dari katarak.
*****
Mempercepat Proses Penyembuhan
Bromelin yang secara alami ada dalam buah nanas juga diyakini dapat mempercepat penyembuhan luka operasi serta mengurangi pembengkakan dan nyeri sendi, sehingga nanas merupakan pilihan yang baik untuk pasien sebelum dan sesudah menjalani operasi.
Bagi penderita wasir atau ambeien dianjurkan mengonsumsi buah nanas 4-5 kali setiap hari karena Bromelin dapat menghentikan pendarahan dan serat yang dikandung dapat memperlancar buang air besar. Makan buah nanas, sama artinya mengonsumsi obat pencahar (konstipasi). Efeknya, buang air besar yang tadinya tersendat, menjadi lancar kembali. Serat dari 150 gram nanas setara dengan separuh dari jeruk.
Nanas baik dikonsumsi oleh orang-orang yang sedang sakit. Dalam nanas terkandung zat-zat yang dapat meningkatkan penyerapan obat ke dalam tubuh.
*****
Mengangkat sel kulit mati
Buah dan daun nanas bermanfaat pula membersihkan jaringan kulit yang mati (skin debridement). Sebuah percobaan yang dilakukan terhadap beberapa ekor tikus yang mengalami luka bakar memperlihatkan bahwa enzim dalam daun dan buah nanas dapat mengangkat jaringan kulit yang mati akibat luka bakar. Enzim ini terus bekerja sampai jaringan kulit yang sehat menampakkan diri.
Nanas mengandung cystine yang berguna untuk pembentukan kulit dan rambut. Cystine juga membentu memperlambat proses penuaan dini.
*****
Mencegah Stres
Lebih jauh lagi, sari buah nanas memiliki kandungan Serotonin sekitar 1,7-3,15 miligram/100 gram. Serotonin ini selain berperan mencegah kanker juga dapat menghalau stres. Perlu diketahui bahwa stres berlangsung lama dan berlebihan bisa membahayakan sistem saraf. Agar tubuh mampu menghadapi stres yang kerap menghadang dalam kehidupan kita, maka kita berkewajiban memasok Serotonin ke dalam tubuh. Dengan mengonsumsi buah nanas 200 gram setiap hari secara teratur selama beberapa minggu, sehingga tubuh memperoleh manfaat ganda. Selain kecukupan harian Vitamin C sekitar 60 miligram terpenuhi, tubuh yang sudah didakwa mengalami stres berat juga dapat normal kembali dan sekaligus dapat menurunkan kadar kolesterol darah sebesar 10 persen. Maka dengan lebih rajin mengonsumsi buah nanas, tubuh memiliki peluang untuk awet muda dan terhindar dari penyakit yang terkait dengan penuaan dini seperti stres, kanker, dan jantung koroner.
*****
Beberapa resep pengobatan herbal dari nanas
Cacingan: Kupas 1 buah nanas muda, lalu cuci sampai bersih. Selanjutnya, bilas dengan air masak, lalu parut. Peras dan saring hasil parutannya, lalu minumkan pada anak yang cacingan sedikit demi sedikit.
Keseleo, memar akibat terpukul: Kupas 1 buah nanas yang sudah masak, potong-potong, lalu dijus. Minum air yang terkumpul sekaligus.
Radang tenggorokan: Kupas 2 buah nanas yang telah masak, lalu cuci sampai bersih. Potong-potong, lalu dijus atau diparut. Selanjutnya, peras menggunakan sepotong kain bersih. Minum air perasan yang terkumpul, sehari 3 kali, setiap kali cukup 1/3 bagian.
Peradangan di kulit (dermatitis), ketombe: Sediakan 1/2 buah nanas yang telah masak. Kupas kulitnya, lalu parut. Hasil parutannya dipakai untuk menggosok kulit yang bersisik dan mengelupas, baik di kulit kepala atau bagian lain dari tubuh. Lakukan sekali sehari, malam sebelum tidur. Keesokan paginya baru dicuci bersih. Lakukan setiap hari.
Ketombe: Sediakan 1/4 buah nanas masak. Kupas kulitnya, lalu parut, peras, dan saring. Tambahkan air perasan 1 buah jeruk nipis dan aduk sampai rata. Gunakan ramuan ini untuk menggosok kulit kepala yang berketombe. Lakukan malam sebelum tidur. Keesokan paginya rambut dikeramas. Lakukan 2-3 kali dalam seminggu.
Menurunkan berat: badan Kupas 1 buah nanas yang tidak terlalu matang, lalu cuci sampai bersih. Potong-potong, lalu dijus atau diparut. Selanjutnya, peras menggunakan sepotong kain bersih dan air perasannya langsung diminum sekaligus. Lakukan 2 kali sehari.
Sembelit: Kupas 3 buah nanas yang belum masak, lalu cuci sampai bersih. Selanjutnya, jus atau parut, lalu peras. Minum air perasannya setelah makan, sehari 2 kali, masing-masing cukup 1/2 gelas.
Beri-beri: Kupas 2 buah nanas yang sudah masak, lalu cuci sampai bersih. Selanjutnya, jus atau parut, lalu peras. Minum air perasannya sekaligus. Sebaiknya diminum pagi atau siang hari sesudah makan.
Luka bakar, gatal dan bisul: Cuci daun nanas sampai bersih, lalu tumbuk sampai halus. Balurkan pada bagian yang sakit.
Rasa penuh di lambung karena pencernaan terganggu: Minum jus nanas 3 kali sehari masing-masing 3/4 gelas (150 cc). Lakukan 1/2 jam sebelum makan.
Catatan:
Cara Pemakaian untuk obat yang diminum, jus 1/2-2 buah nanas ukuran sedang atau dapat juga diparut, lalu minum.*****
Untuk pemakaian obat luar, kupas buah nanas, lalu parut. Turapkan hasil parutannya pada bagian tubuh yang sakit, seperti membersihkan jaringan mati (debridement) pada luka bakar, ketombe, bisul, koreng, dan radang kulit (dermatitis).
Cara lain, tumbuk daun nanas sampai halus, lalu balurkan pada luka bakar, bisul, dan gatal-gatal.
Efek samping nanas
Tidak semua orang bebas mengonsumsi nanas. Buah yang satu ini mempunyai beberapa efek samping.
- Menggugurkan kandungan: Nanas muda berpotensi sebagai abortivum atau sejenis obat yang dapat menggugurkan kandungan. Makanya, nanas sering digunakan untuk mengatasi haid yang terlambat. Wanita hamil disarankan untuk tidak mengonsumsi nanas muda.
- Memicu rematik: Di dalam saluran cerna, buah nanas terfermentasi menjadi alkohol. Ini bisa memicu kekambuhan rematik gout. Penderita rematik dan radang sendi dianjurkan untuk membatasi konsumsi nanas.
- Meningkatkan gula darah: Buah nanas masak mengandung kadar gula yang cukup tinggi. Penderita diabetes sebaiknya tidak mengonsumsi nanas secara berlebihan.
- Menimbulkan rasa gatal: Terkadang sehabis makan nanas segar, mulut dan lidah terasa gatal. Untuk menghindarinya sebelum dimakan, rendamlah potongan buah nanas dengan air garam.
Tips memilih nanas yang baik
Nanas dapat berwarna hijau atau kuning. Ketika memilih nanas, pilihlah yang berat. Hal ini menandakan tingkat kesegarannya. Untuk mengetahui nanas yang dipilih sudah matang atau belum, andalkan indera penciuman. Buah nanas yang sudah masak mempunyai bau yang kuat, manis dan khas. Buah nanas yang tidak matang terasa sangat kecut. Hal ini karena ketika nanas yang belum matang dipanen, buah tersebut tidak akan bisa menjadi lebih matang lagi. Buah nanas yang tidak matang tersebut akan mulai membusuk karena nanas tidak mempunyai cadangan yang bisa diubah menjadi gula.
_________________________________
Referensi:
Plantamor
IPTEKnet, Sentra Informasi IPTEK
resep.web.id
FK UNDIP
http://www.pustaka-deptan.go.id/inovasi/kl08083.pdf.
Majalah REPS edisi mei 2009
0 komentar:
Posting Komentar